Rabu, 25 Februari 2009

Sebuah Kelucuan di PPMH

Ini adalah peristiwa yang menimpa teman sekelasku di Madrasah Diniyah Matholi’ul Huda (MMH) Pondok Pesantren Miftahul Huda (PPMH) kota Malang. Gag fatal sih, cuma bikin malu. Kejadiannya saat ngaji diniyah pelajaran Bahasa Arab, temanku ini mamanya Arif (bukan nama samaran, lo juga gag bakalan tahu… :)), dia adalah santri yang kurang memperhatikan saat ustad menerangkan pelajaran. Saat itu, seperti biasa dia datang terlambat saat ustad, Pak Alfan sedang menerangkan pelajaran (di PPMH ustad dan pengurus memang dipanggil ”Bapak”). Bukannya langsung konsen pada pelajaran, dia malah asik bercanda dengan teman di sebelahnya. Singkat cerita Pak Alfan selesai menerangkan, mulailah beliau bertanya pada santrinya untuk sekedar mengetahui apakah pelajarannya berhasil diserap dengan baik. Satu persatu santri diberi pertanyaan oleh beliau dan selalu mendapat balasan ”jayyid” yang artinya “bagus”. Sampailah akhirnya pertanyaan pada Arif,

“Coba, Cak Arif, apa bahasa arabnya ‘saya biasa shalat malam’?” tanya Pak Alfan.
Karena benar-benar tidak siap, Arif pun gerilya tanya kiri-kanan,

“Heh, apa?” tanya Arif pada teman sebelahnya. Berbekal bisikan temannya Arif berani menjawab,

Ana ata’awwadu ‘ala ……” sampai disini jawabanya terhenti karena tidak mengerti bahasa arabnya shalat malam. Merasa kasihan, Rusdi, seorang temannya membisikkan sebuah kata dan langsung ditirukannya,

Ana ata’awwadu ‘ala ma’ashi!!” ulang Arif mantap dengan penekanan pada kata terakhir.
Kontan seluruh kelas bergemuruh oleh tawa. Ternyata Rusdi bukannya membantu, tapi justru mengerjai karena ma’ashi artinya maksiyat. Jadi, yang diucapkan Arif berarti, ‘aku biasa melakukan maksiyat’, hehehehehehe……

Makanya Cak, nek ngaji seng temenan!!

Tidak ada komentar: